Saya Hanya Membenahi Mental Pemain
Apa yang dikatakan Robert Albert diruang ganti pada waktu jeda babak pertama? “Kita tinggal mempunyai waktu 3×15 menit lagi. Kamu (para pemain) harus menjalani waktu 15 menit dengan 1 gol dan tidak kemasukan. Begitu pula pada 15 menit selanjutnya, dan 15 menit terakhir,” jelasnya.
Dan terbuktilah, 3 gol dilesakkan oleh pasukan singo edan tanpa satupun bola bersarang digawang mereka. Padahal, secara terus terang, Robert Albert mengakui bahwa dilihat dari sektor apapun, Persib unggul segalanya.
“Persib adalah klub dengan materi pemain terbaik di Indonesia, mereka juga mempersiapkan diri secara intensif selama sebulan penuh tanpa masalah intern apapun. Sedangkan kita, berbagai masalah penting kerap menghantam. Kita hanya mempersiapkan diri selama tiga hari saja. Kita hanya menang mental,” urai pelatih yang dalam debutnya di Indonesia langsung membawa Arema Indonesia menjadi juara LSI.
Pelatih berkebangsaan Belanda ini lalu mengatakan, selama tiga hari ini ia hanya fokus membenahi mental para pemainnya yang kabarnya belum menerima gaji. Tak ada latihan apapun selain pembenahan mental. 2 kali penyelamatan yang dilakukan oleh Kurnia Meiga itu bukanlah hasil dari latihan, namun karena siapnya mental sang kiper.
Ia berharap, pembuktian kemenangan 3-0 terhadap Persib Bandung seharusnya membuat pengurus Arema senang dan segera membayar gaji para pemain.
“Dan terakhir, ini mungkin pertandingan saya terakhir bersama para supporter. Tim dan supporter ada dalam satu ikatan yang kuat yang membuat Arema menang. Saya musti berterima kasih kepada mereka,” tutupnya.