Persib Harus Punya Tim U-17


Menghadapi musim kompetisi 2010/2011, Persib Bandung harus mempersiapkan 2 tim juniornya sebagai syarat mengikuti kompetisi Liga Super Indonesia (LSI). Selain U-21 yang berhasil meraih juara musim lalu, Persib juga harus mempersiapkan tim U-17 untuk mengikuti kompetisi liga nasional mendatang.


Kedua tim junior ini merupakan aspek supporting yang harus dimiliki oleh setiap klub LSI. Apalagi, musim depan Liga akan fokus kepada pembinaan pemain muda yang bermuara pada pembentukan tim nasional dan sebagai investasi bagi klub yang bersangkutan

Kompetisi U-17 sendiri secara resmi akan masuk sebagai agenda dari PT Liga Indonesia sebagai penyelenggara liga sepakbola nasional di Indonesia. Dengan demikian, mulai musim depan, selain terdapat turnamen LSI U-21 akan ada juga LSI U-17 dengan sistem kompetisi yang sedikit berbeda.

Dengan adanya peraturan tersebut, maka sebagai peserta LSI, Persib Bandung pun harus mempersiapkan tim U-17 nya untuk mengikuti kompetisi tersebut. Bagi Persib, keberadaan U-17 ini akan sangat berguna, khususnya bagi pembibitan calon bintang Persib masa depan.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...